Project description:
Deskripsi Proyek
Jenis Proyek: Residential.
Lokasi : Pererenan, Badung, Bali.
Luas Bangunan : 464.9 m2
Luas Tanah : 1875 m2
Tahun Selesai : 2011
Tujuan dari proyek ini adalah untuk membangun tempat peristirahatan dan liburan bergaya tropis. Villa Bengawan telah dirancang sebagai ‘arsitektur kontemporer klasik’, semua perabotan pada villa dirancang khusus untuk tempat ini. Konsep pada villa ini memungkinkan tuan rumah untuk menikmati privasi di masing-masing dari empat suite dengan taman pribadi. Ruang publik terletak di bagian terluas dari tanah agar dapat menikmati lahan dan sawah.